Tumbler Custom di Semarang dan kota lainnya memiliki peminat tinggi. Bahkan peminat tersebut tidak hanya berasal dari pribadi masyarakat namun sering dicari untuk membuat souvenir dalam jumlah besar oleh beberapa perusahaan besar di Indonesia. Kehadiran para jasa cetak tumbler custom ini memang dirasa memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin membuat acaranya memiliki kesan menarik untuk diingat dari sebuah souvenir. Nantinya souvenir akan dibagikan oleh setiap peserta atau hadirin yang datang ke acara tersebut.
Bahkan tidak jarang kami melihat bahwa jasa cetak tumbler custom di Semarang digunakan sebagai alat kampanye. Hal ini karena melihat tumbler bukan hanya souvenir cantik yang tidak memiliki fungsi, namun kegunaannya sangat penting bagi masyarakat.
Fungsi dari souvenir cantik ini adalah sebagai wadah minum. Tentu akan jauh lebih menarik jika tumbler custom yang akan dibawa kemana-mana itu memiliki desain cantik. Bahkan membuat tumbler bersama teman-teman juga menjadi satu hal yang sering dilakukan. Tentu sebelum membuat tumbler ini kamu harus tahu jenis-jenis bahan yang digunakan agar tidak salah memesannya.
Souvenir tumbler custom di Semarang, dengan berbagai jenis dan bahan
Bahan yang digunakan untuk membuat tumbler custom cukup beragam dan akan sangat menentukan kualitas tingkat pemakaiannya. Kualitas tersebut juga dapat mempengaruhi patokan harga yang diberikan dari jasa cetak tumbler di Semarang untuk kamu pertimbangkan. Beberapa jenis yang populer untuk kebutuhan souvenir adalah sebagai berikut.
1. Bahan Plastik: Jenis bahan yang pertama adalah plastik yang pada umumnya sering dibawa kemana-mana oleh masyarakat. Alasannya karena bahan plastik cukup ringan sehingga tidak membuat kamu kesulitan. Pada umumnya tumbler custom yang terbuat dari bahan plastik disablon langsung di plastiknya.
2. Bahan Aluminium: Selanjutnya ada bahan aluminium yang lebih sering digunakan ketika melakukan kegiatan olahraga. Bahan ini memiliki kualitas lebih baik karena tidak mudah pecah seperti bahan plastik pada umumnya. Jasa cetak tumbler custom di Semarang dapat membuat souvenir dengan jenis bahan tersebut.
3. Bahan Stainless: Beberapa perusahaan atau kantor sering menggunakan bahan ini untuk cetak tumblernya. Biasanya akan diberikan kepada para karyawan dan merupakan bahan yang paling berkualitas dibanding lainnya yaitu bahan stainless. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa bahan ini juga sering digunakan untuk souvenir sebuah acara.
4. Bahan Insert Paper: Terakhir ada bahan yang unik namun cukup populer yaitu insert paper. Dimana sebenarnya bahan yang digunakan sama dengan plastik, hanya saja perbedaannya pada bagian pencetakan logo atau desainnya. Karena bahan ini akan dicetak di kertas yang bisa dimasukkan ke dalam tumbler, sehingga bisa diganti-ganti sesuai keinginan.
Memilih Tumbler yang Tepat untuk Sehari-Hari
Melihat empat jenis tumbler diatas, kamu tidak perlu membeli bahan yang tidak sesuai dengan kebutuhan sehari-hari kamu. Ketika membuat souvenir kamu juga harus memikirkan kesesuaian fungsi oleh peserta yang hadir. Karena setiap tumbler akan tampak semakin indah jika tepat fungsi.
Jika memang hanya dibutuhkan untuk kebutuhan yang tidak terlalu penting maka bisa menggunakan bahan plastik karena ringan. Untuk membuat souvenir ini kamu tidak perlu lagi kesulitan mencarinya karena saat ini sudah ada dan bisa dipesan lewat online dari semua daerah di Indonesia.
Meskipun kamu tidak di Semarang, atau memang lagi berada di kota ini namun sulit menjangkau tempatnya karena keadaan atau tidak adanya transportasi, untuk itu bisa membeli atau menggunakan jasa cetak tumbler kami dengan klik logo WA untuk pemesanan dan pertanyaan lainnya. Kami akan segera membantu anda.